25 March 2009

Windows 7

Sudah seminggu ini gw pake Windows 7. Secara keseluruhan tampilan Windows 7 cukup bagus. Mungkin bagi yang belum terbiasa akan sedikit mengalami kebingungan.

Kalo konektivitas internet terbilang lancar hanya saja apabila koneksi ke internet kurang bagus, Windows 7 akan menganggapnya tidak ada koneksi.

Beberapa kali saya kesulitan melakukan koneksi internet dengan Windows 7 dikarenakan koneksi yang sangat terbatas.

Tapi semuanya butuh proses. Anda ingin mencoba Windows 7, silahkan coba atau hubungi saya saja.........

18 March 2009

Perempuan Cantik Cenderung Tidak Setia

Ilustrasi
Ilustrasi

Dari hasil penelitian, perempuan yang merasa dirinya cantik cepat merasa bosan dan enggan menjalani hubungan dalam jangka panjang. Disebutkan para peneliti bahwa hormonlah yang menjadi penyebabnya.

Dr. Kristina Durante beserta rekannya dari Universitas Texas, Austin, Amerika Serikat, mengatakan bahwa hormon estrogen yang dikenal sebagai hormon kesuburan pada perempuan dapat membuat perempuan merasa dirinya lebih menarik dan menggoda.

"Perempuan dengan estradiol yang tinggi cenderung lebih menggoda, bergairah dan berani berhubungan dengan lelaki lain yang bukan pasangan resminya. Bahkan mereka juga sering berganti-ganti pasangan," ungkap Dr. Kristina.

Riset yang telah di publikasikan dalam The Royal Society Journal Biology ini, melibatkan 52 perempuan berusia antara 17-30 tahun. Semua perempuan tersebut tidak menggunakan alat pencegah kehamilan agar dapat diukur kadar estrogennya.

Tim peneliti kemudian mengajukan beberapa pertanyaan kepada para responden seputar dirinya, riwayat seksualnya dan meminta mereka untuk menilai penampilan fisiknya masing-masing. Selain itu, tim peneliti juga meminta bantuan 2 responden laki-laki dan 7 perempuan untuk memberikan penilaiannya terhadap penampilan fisik ke-52 orang perempuan tersebut lewat selembar foto seluruh badan yang diberikannya.

Dari hasil penelitian itu terungkap bahwa perempuan yang memiliki jumlah estrogen yang lebih tinggi biasanya cenderung menganggap dirinya lebih menarik. Hal ini juga diakui oleh orang lain yang mellihatnya.

"Perempuan dengan hormon estrogen yang tinggi, dianggap lebih menarik secara fisik tidak hanya oleh dirinya sendiri tetapi juga oleh orang lain," ungkap Dr. Kristina dalam pernyataan tertulisnya.

Mereka juga tampak lebih agresif, bergairah, lebih menggoda, selalu memikirkan penampilan dan terbuka untuk membina hubungan baru yang bukan dengan pasangan resminya. Dengan kata lain, hormon estrogen bisa memancing perempuan untuk tidak setia. Saat hormonya sedang tinggi, perempuan terkadang merasa bosan dengan hubungannya bersama kekasih, sehingga mereka cenderung mencari lelaki lain. (mer/yon)

Sumber : rileks.com.

Bener ga ya?????????????????

10 March 2009

Hai Wanita, Ingin Cantik Selamanya? Simak yang Ini ...

Hilangkan semua kerutan, bintik hitam dan tanda-tanda penuaan hanya dalam 5 langkah mudah.

Tambah jam tidur

Caranya mudah, pergi ke tempat tidur 15 menit sebelum waktu tidur anda. Lakukan secara bertahap selama satu bulan. Matikan lampu kamar, karena kegelapan akan memberikan ketenangan. Matikan televisi dan komputer. Lupakan pekerjaan kantor dan nikmati waktu tidur untuk esok hari yang lebih bertenaga.

Perhatikan tangan
Menurut sebuah penelitian, tangan wanita akan nampak lebih muda saat mengenakan cincin dan cat kuku. Banyak wanita yang tidak sadar bahwa tangan lebih mencerminkan usia mereka dibandingkan dengan wajah. Karena tangan lebih banyak bekerja keras daripada wajah kamu. Jangan lupa mengoleskan sunscreen SPF 15 setiap hari. Lalu pilih cat kuku dengan warna-warna muda. Hindari warna burgundy, biru atau taupe alias coklat tua. Merah cabai sangat bagus pada kuku yang pendek. Coba juga soft pink yang lebih casual.


Lindungi leher kamu

Tanda-tanda penuaan juga jelas terlihat pada leher. Beri krim yang tepat pada leher untuk mencegah keriput menggerogotinya. Pakai sunscreen SPF 30 setiap harinya. Face cream dengan bahan yang tepat bisa juga dipilih, seperti green tea dan kombinasi vitamin C dan E.

Sempurnakan kulit dengan Foundation
beberapa orang berpikir bahwa memakai alas bedak sama dengan memakai topeng. Namun jika pemakaiannya tepat akan membuat kulit lebih bercahaya dan tampak muda. Pilih alas bedak berbentuk cair dengan kelembaban ekstra. Sebelumnya, oleskan moisturizer. Jangan gunakan tangan kamu, gunakanlah spons agar aplikasi foundation lebih bagus.


Berikan volume pada rambut

Sesuaikan dengan umur, warna kulit dan bentuk wajah. Sedikit trik tepat dapat membuat rambut kamu terlihat lebih sehat. Gunakan shampoo yang bisa mengembangkan rambut kamu lalu aplikasikan kondisioner sesuai jenis rambut. Beri sentuhan mousse di akar rambut, lalu di blow dry dari jarak 20cm.
Kini kamu siap tampil muda dan gaya.

(Sumber : Rileks.com/prp/pit)

Aplikasi FaceBook 1.5 - Mengawinkan FaceBook Anda Dengan BlackBerry

Untuk pengguna blackberry yang juga gemar ber-social networking dengan FaceBook. Aplikasi facebook yang terbaru akan menawarkan integrasi yang lebih dalam dengan blackberry anda. Tujuan akhirnya adalah membuat anda lebih mudah dan nyaman bermain facebook menggunakan blackberry.

facebook-15-bb10.jpg

Salah satu peningkatan pada aplikasi Facebook 1.5 ini adalah integrasi message, notifikasi message sekarang akan langsung muncul pada blackberry anda, tanpa perlu membuka application lagi, selain itu juga terjadi integrasi dengan sistem "Calendar" facebook, sehingga ulang tahun dari kerabat anda, dapat langsung terlihat. Peningkatan yang paling berguna, mungkin terjadi pada integrasi "Contact" pada BlackBerry dengan Friends dalam FaceBook.

custom_1236209625248_facebook-15-bb3.jpg

Sumber: Disitu

05 March 2009

'Stop SMS dan Facebook Demi Ibadah'



Modena - Hidup tanpa ponsel, Facebook atau iPod barangkali bisa diumpamakan bagai sayur tanpa garam. Namun seorang pemuka agama Katolik di Italia meminta umat untuk berhenti memakai teknologi semacam itu di hari-hari tertentu.

Dikutip detikINET dari WebUser, Kamis (5/3/3009), umat disarankan stop mengutak-atik Facebook, iPod ataupun mengirim SMS. Hal itu sebagai salah satu usaha agar ibadah semakin khidmat menjelang hari Paskah.

Diharapkan, umat dapat menemukan kembali seni berkomunikasi tanpa memakai teknologi. Inisiatif ini juga untuk meningkatkan kesadaran bahwa bahan yang dipakai untuk membuat ponsel ditambang secara serampangan dan menimbulkan konflik berdarah di Kongo, Afrika.

"Dalam 10 tahun terakhir, perang brutal terjadi di negara itu. Kami hanya ingin orang berefleksi selama ibadah ini dan memikirkan hal tersebut sebelum mereka mengirim SMS," kata Francesco Panigadi, Uskup Katolik di wilayah Modena yang mencetuskan ide tersebut.

Meski demikian, inisiatif ini sepertinya tak mendapat banyak dukungan, bahkan di kalangan gereja Katolik sendiri. Koran resmi di Vatikan menyatakan mengirim SMS tidak bisa dikategorikan sebagai baik atau buruk, tergantung bagaimana orang memakainya.
( fyk / faw )

Fino Yurio Kristo - detikinet

04 March 2009

Tampilan Layar Desktop Anda Menunjukkan Kepribadian Anda

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Windows Vista menyatakan bahwa dengan menganalisa layar desktop sesorang, Kita dapat mengetahui kepribadian seseorang, kebiasaan dan ambisinya. Kami punya hasil analisanya dan Anda bisa mulai menganalisa psikologi Anda.

computer_1293307c.jpg

Berikut adalah daftar indikator kepribadian dari analisa psikologi tersebut:

  • Desktop dengan icon bertebaran di layar - menandakan bahwa sang pemilik komputer adalah orang yang tidak terorganisir dan mudah kehilangan konsentrasi.
  • Icon yang terbagi di setiap sisi layar Desktop - menandakan bahwa sang pemilik sangat menghargai nilai keseimbangan dan proporsi dan bisa berkepala dingin dalam situasi sesulit apapun. Sangat terorganisir dan tidak menyukai hal yang berantakan.
  • Desktop yang memiliki banyak barisan icon - mencerminkan orang yang memerlukan segala hal berada dalam genggaman tangannya, suka memegang kendali dalam kehidupannya, kadang - kadang cenderung tidak terorganisir.
  • Memajang Foto pribadi pada Wallpaper Desktop - mengindikasikan prioritas Anda dan orang seperti apakah Anda itu. Biasanya orang tua akan memasang foto anak mereka, seorang petualang akan memiliki foto lokasi - lokasi yang eksotik. Foto teman akan menunjukan tingkat kepopuleran, yang sangat dibutuhkan dalam lingkungan kerja.
  • Desktop wallpaper polos Warna Biru - menandakan tipe orang yang suka menyimpan kehidupan mereka sebagai hal yang sangat pribadi.
  • Foto piagam dan tropi sebagai wallpaper - menandakan orang yang memiliki ego tinggi dan orang yang suka membanggakan kesuksesan di masa lalu.

Apakah anda termasuk tipe - tipe orang seperti di atas?? :p


Sumber: Disitu

Virus Yang Menyamar Sebagai Anti Virus

Sebuah Malware baru menyamar sebagai sebuah anti virus untuk menipu peggunanya. Malware ini menyebarkan informasi palsu untuk meyakinkan pengguna internet untuk mendownloadnya.

fakereview.jpg

Adalah Anti-Virus-1 yang juga biasa disebut sebagai salah satu scareware. Ia memaksa penggunanya untuk menyerahkan informasi seperti kartu kredit dan meng-install lebih banyak malware lagi. Anti-Virus-1 menyamar sebagai software keamanan yang disebut AntiVirus2010, dan ia bahkan dapat mengarahkan browser anda untuk membuka website yang berisi review palsu, seperti di atas.

Tidak hanya berupa ulasan palsu. Ia juga menggunakan security alert palsu, meniru desain dari Microsoft Security Center, Menjalankan blue screen crash palsu, memalsukan reboot dan membajak Internet Explorer Anda.

Sebaiknya anda menjalankan tool anti-spyware dengan update terbaru untuk menghilangkan infeksi malware ini, atau anda bisa mengikuti instruksi untuk mengatasinya Disitu


Sumber: Disitu